Translate

Selasa, 15 November 2016

Cara Membuat Boneka Panda Dari Kain Flanel

Assalamu'alaikum Wr Wb.


Terimakasih kepada kalian semua karena telah meluangkan waktunya untuk berkunjung di blogger kami, kali ini saya sebagai admin ingin berbagi ilmu mengenai Cara Membuat Boneka Panda Dari Kain Flanel.  Pastinya para pembaca sudah tidak asing lagi dengan kain yang satu ini, Kain flanel dapat dirubah menjadi berbagai jenis kerajinan tangan salah satu contohnya yang akan saya buat ini, saya akan tunjukkan cara pembuatannya dari awal sampai selesai. 

Tidakk usah lama - lama langsung saja kita buat boneka pandanya.


  1. Untuk langkah pertama, kita harus mempersiapkan alat dan bahannya terlebih dahulu, apa saja alat dan bahannya? Mari kita simak.....

    1. Kain Flanel bermacam warna.
    2. Siapkan Lem, Untuk lem kita bisa menggunakan Lem UHU, Lem Castol & Lem Tembak.
    3. Jarum Jahit
    4. Benang (Warna - Warni).
    5. Gunting.
    6. Dakron / Kapas.
    7. Dan yang terakhir siapkan Acsessories seperti Mata, Gantungan (Ring) Dll. 
  2. Setelah alat dan bahannya sudah terkumpul, kita akan memasuki langkah kedua yaitu membuat desain bonekanya. Berhubung kali ini saya akan membuat boneka panda jadi ya kita harus mempersiapkan desain Panda. Yang belum punya desainnya bisa cari di Google atau bisa juga menggambar sendiri. kalau saya pribadi memakai desain gambaran saya sendiri. Gambar nya seperti yang ada di bawah ini. 

    Setelah Desain Gambarnya sudah jadi sekarang tinggal kita Potong dengan gunting dan masuk ke langkah berikutnya.

  3. Setelah Desain panda sudah dipotong sesuai dengan desainnya. langkah ke tiga kita harus menyiapkan kain flanelnya, kali ini kita memerlukan kain flanel warna hitam dan putih sesuai dengan warna panda pada umumnya. kemudian potong kain flanel tersebut sesuai dengan desain gambar panda tadi, kalau sudah akan jadi seperti gambar di bawah ini.

  4. Setelah itu kita memasuki langkah keempat yaitu proses penjahitan, kita ambil flanel yang sudah kita potong sesuai dengan gambarnya, kemudian siapkan jarum jahit dan benangnya, lalu jahit pola (desain panda) satu per satu. Saat proses penjaitan jangan lupa sebelum di tutup jahitannya kita isi dulu dengan dakron biar bisa gemuk dan lucu. Ini contoh gambar yang sudah terjahit semua.

  5. Untuk langkah ke lima adalah proses penyatuan badan panda yang sudah kita jahit tadi, kali ini saya merekatkan badan panda itu menggunakan Lem tembak, bisa juga dengan Lem UHU / Lem Castol, setelah proses pengeleman sudah selesai maka akan menjadi seperti gambar di bawah ini.

  6. Selanjutnya langkah ke enam yaitu langkah terakhir / langkah penyelesaian. Setelah badan panda sudah terlihat dengan jelas selanjutnya tinggal kita beri Acsessories sesuai dengan keinginan kita, bisa dikasih gantungan kunci bisa di kasih peniti untuk hiasan Dll. Dan hasil akhirnya seperti gambar yang ada di bawah ini.

Terimakasih telah membaca dan menyimak sampai selesai Cara Membuat Boneka Panda Dari  Kain Flanel.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar